Review Buku Alpha girl's guide, Henry Manampiring

Review Buku Alpha girl's guide, Henry Manampiring


Judul: Alpha Girl's Guide
Penulis: Henry Manampiring
Penerbit: Gagas Media
Tebal Buku: 254 Halaman

Alpha Female adalah para perempuan yang menginspirasi, memimpin, menggerakkan orang sekitarnya, dan membawa perubahan. Mereka cerdas, percaya diri, dan independen. Bagaimana remaja dan perempuan muda bisa mengembangkan diri menjadi mereka? The Alpha Girl’s Guide akan membahas tips-tipsnya, seperti:
- Mana yang lebih penting, nilai atau pengalaman berorganisasi?
- Apakah teman kamu teman sejati atau teman yang menghambat?
- Bagaimana mengetahui cowok parasit dan manipulatif?
- Bagaimana bersikap saat patah hati?
- Apakah kamu akan menikah untuk alasan yang tepat?
- Apa yang penting dilakukan saat memulai bekerja?

Buku ini adalah hasil pengamatan, riset artikel, wawancara langsung, dan diskusi dengan banyak perempuan di media sosial Ask.fm. Ditulis dengan ringan, penuh ilustrasi kocak, tetapi tetap blak-blakan menohok, The Alpha Girl’s Guide akan membuat kamu terinspirasi menjadi cewek smart, independen dan bebas galau!

Buku ini juga berisi wawancara inspiratif dengan dua Alpha Female Indonesia dari dua generasi: Najwa Shihab dan Alanda Kariza.

Review Singkat Alpha Girl's Guide, Henry Manampiring

Ada satu buku lagi nih yang menurutku harus banget dibaca cewe jaman now.Seperti judulnya "Alpha Girl's Guide", buku ini merupakan panduan bagi para perempuan muda untuk menjadi seorang Alpha. Apa artinya? Secara singkat seorang Alpha bisa menjadi pemimpin bagi dirinya dan orang lain dengan tidak mengacuhkan nilai moral. (Ini pengertian pribadi ya, silahkan tulis dikomentar bagi yang mau menambahkan).

Terus isi panduannya tentang apa saja?

Isinya tentang panduan dalam hal masa depan, menentukan pilihan, pacar, pekerjaan, pernikahan, dan juga pertemanan.
.
Ini sebenarnya buku pertamanya Henry Manampiring sebelum filosofi teras. Di sini penulis menulisnya dengan jenaka dan blak-blakan. Jadi perlu ditekankan ya, buku ini untuk perempuan dan penulisnya laki-laki. Jadi sedikit banyaknya bisa membuka pikiran para perempuan yang tadinya naif jadi lebih terbuka termasuk aku. Hahaha.

Yang paling menohok buatku di buku ini adalah pembahasan tentang "cowo yang selalu mencari manfaat dari pacar perempuannya untuk berfoto telanjang atau bahkan melakukan hubungan seks atas dasar CINTA" (Halaaahh makan tuh cinta!!)

Dan juga pembahasan tentang stigma masyarakat kolot seperti "Perempuan ga usah sekolah tinggi-tinggi toh ujung-ujungnya tetep dapur dan ngasur" (Yaaahh, ngajarin anak jaman sekarang perlu ilmu bun. Kurikulumnya dah beda yes)

Kalau yang ngikutin story aku tentang buku ini, seringkali aku mencak-mencak gara-gara setuju sama om Henry ini. Benar-benar menarik untuk dibaca. Highly recommended pokoknya.

Review Alpha Girl's Guide juga bisa didengarkan melalui link di bawah ini


Posting Komentar

0 Komentar