Review Kumpulan Cerita Horor Diary Arwah - Margaluwih

review diary arwah

Cerita horor memang selalu mengundang rasa penasaran. Meskipun kita penakut, tapi rasa penasaran selalu mengalahkan rasa takut kita untuk membaca, mendengar, bahkan menonton hal-hal berbau horor.

Diary arwah ditulis berdasarkan kisah nyata yang dialami penulis atau bahkan kisah nyata yang dituturkan dari teman-teman penulis.

13 cerita, 13 kengerian. Inilah dia Diary Arwah dari Margaluwih.

Sinopsis Singkat Buku Diary Arwah



Buku ini berisi 13 cerita dengan tingkatan horor berbeda dari berbagai daerah di Indonesia. Ada cerita tentang hantu di rel kereta, manusia yang diminta tolong oleh jin, orang indigo yang diteror hantu-hantu jelek, dan ada juga cerita rumah angker.

Ada juga cerita horor dari pulau seberang yang tidak kalah menyeramkan. Suanggi, hantu wanita yang sering menggoda para pria untuk balas dendam. 

Buku ini disertai ilustrasi disetiap bab-nya. Ilustrasi-nya menggambarkan setiap isi babnya. Warnanya hitam putih dengan gaya ilustrasi yang sedikit menyeramkan.

Kesanku setelah membaca Diary Arwah

Ada beberapa cerpen yang sudah biasa aku dengar mitosnya seperti hantu yang ada di rel kereta, manusia yang jadi makmur setelah tidak sengaja membantu jin, orang indigo yang diteror hantu-hantu jelek, dan rumah angker.

Tapi ada beberapa juga yang tidak asing, mungkin karena cerita mitosnya bukan dari Tanah Jawa. Dan cerita ini sukses bikin aku merinding, judulnya "Suanggi". Ada satu kalimat dari bab Suanggi ini yang menurutku sangat menyeramkan. "Ditanah ini, hanya dengan rasa iri bisa membunuhmu". 

Dan Suanggi ini jadi salah satu cerpen paling berkesan setelah bapak mantri hewan yang menolong lahiran jin.

Untuk kamu penyuka cerita horor, karya Margaluwih ini bisa jadi teman cerita kamu. Pemaparan penulis sangat jelas dan alur ceritanya bisa bikin kamu merinding.

Untuk review buku lainnya bisa klik menu Books
Kerjasama review dan lainnya bisa email ke ikarireads@gmail.com

Review buku ini juga bisa ditonton dan didengarkan melalui link di bawah ini:



Posting Komentar

0 Komentar