If I Can Summon A Little Cat - Komik Untuk Yang Suka Kucing

 

review if I can summon a little cat

Bagi penyuka kucing, punya kucing adalah sebuah cita-cita. Kucing kecil selalu jadi pilihan saat sudah memantapkan hati untuk memelihara seekor kucing. Bentuknya yang bikin gemas ditambah tingkah lakunya yang selalu mengundang tawa jadi sebuah penyembuh untuk pemiliknya.

Kucing yang terkecil yang bisa ditemukan di Asia berjenis Rusty-Spotted Cat ditemukan di India dan Sri Langka. Saat lahir, besar kucing ini sebesar bayi tikus dan akan tumbuh hingga mencapai panjang 35 - 48 cm dengan tinggi 20 cm.

kucing terkecil di asia

Tapi kita tidak akan membahas kucing ini di sini, kita akan membahas komik yang berjudul If I Can Summon A Little Cat , seandainya aku bisa memanggil kucing kecil.

Sekilas Isi Komik If I Can Summon A Little Cat

isi if I can summon a little cat

Kucing yang digambar taco di sini mungkin sebesar ibu jari. Author menggambarnya dengan ilustrasi yang sangat gemas, tanpa dialog sama sekali. Hanya scene-scene pendek dimana si kucing sedang melancarkan aksi gemasnya.

Ada scene sedang berburu ikan di piring pemiliknya, mengganggu semacam persembahan untuk perayaan, menolak dimandikan, mengganggu saat menulis, bahkan ada scene lucu festival kucing. Dimana perayaan ini dihadiri semua kucing kecil, sekecil ibu jari. Berpesta, menari, dan melakukan atraksi.

Kesan Setelah Membaca Komik Ini

Aku gak pernah bosan membaca komik ini, mungkin sudah beberapa kali aku membaca komik ini bolak-balik dan selalu tersenyum melihat ilustrasi yang ada di komik ini.

Komik ini jadi sebuah barang penyembuh saat aku sedang stress karena kegiatan sehari-hari, membaca komik ini sembari santai meminum kopi di rubanah rumah.

Komik ini jadi salah satu komik favorit aku sejauh ini. Aku suka kucing, tapi tidak cukup berani memeliharanya. Pengalaman mempunyai peliharaan membuatku masih belum bisa memaafkan diri sendiri karena aku tidak bisa mengurus kucingku dengan benar dulu. Aku terlalu sibuk bekerja sampai setiap harinya lupa kalau ada peliharaan yang harus aku beri perhatian.

Dengan membaca komik ini, sedikit banyaknya bisa mengobati kerinduanku akan kucingku yang sudah lama mati dan kerinduan akan memiliki peliharaan kucing yang baru.

Untuk review buku lainnya bisa klik menu Books
Kerjasama review dan lainnya bisa email ke ikarireads@gmail.com




Posting Komentar

0 Komentar